-->
Get new posts by email:
Informasi jadwal, lokasi, dan numpang ujian bagi mahasiswa UT yang akan mengikuti Ujian Akhir Semester UAS pada semester 2023/2024 Ganjil di wilayah UT Denpasar. Jangan lupa untuk cetak KTPU melalui https://myut.ut.ac.id Jika mahasiswa ingin mengajukan numpang ujian, silahkan mengajukan melalui form online https://sl.ut.ac.id/numpang-ujian77

Soal Latihan Ujian UT Universitas Terbuka EKSI4413 Audit Manajemen Modul 4 Beserta Kunci Jawaban

 on Tuesday, December 19, 2023  

Soal Latihan Ujian UT Universitas Terbuka EKSI4413 Audit Manajemen Modul 4 Beserta Kunci Jawaban

Soal Latihan Ujian UT Universitas Terbuka EKSI4413 Audit Manajemen Modul 4 Beserta Kunci Jawaban

Pertanyaan Essay

1) Jelaskan definisi pemasaran menurut Ray Corey!

2) Menurut Anda, apakah pemasaran mencakup aktivitas penjualan saja? Jelaskan!

3) Apa kegunaan dari analisis peluang pasar?

4) Dalam mengembangkan suatu strategi pemasaran, hal-hal apa saja yang perlu dianalisis?

5) Jelaskan apa saja yang biasanya merupakan aktivitas pemasaran!

6) Sebutkan lingkup audit manajemen fungsi pemasaran agar audit dapat mencapai sasaran!

7) Sebutkan manfaat dari audit manajemen fungsi pemasaran!

8) Jelaskan karakteristik dari audit manajemen fungsi pemasaran!

9) Jelaskan definisi audit pemasaran menurut Kotler!

10) Mengapa audit manajemen fungsi pemasaran penting untuk dilakukan di perusahaan dan apa tujuannya?

Jawaban Soal Essay

1) Definisi pemasaran menurut Ray Corey sebagai berikut. Pemasaran meliputi seluruh kegiatan perusahaan dalam beradaptasi terhadap lingkungannya secara kreatif dan menguntungkan.

2) Manajemen pemasaran tidak hanya mencakup aktivitas penjualan saja, tetapi lebih luas. Hal ini dapat ditunjukkan bahwa fungsi pemasaran melakukan aktivitas yang meliputi pengorganisasian, proses perencanaan, analisis peluang pasar, pemilihan sasaran kegiatan pemasaran, penentuan teknik-teknik pemasaran yang akan digunakan, dan pengelolaan keseluruhan kegiatan pemasaran.

3) Kegunaan dari analisis peluang pasar adalah:
a) mendukung pencapaian sasaran perusahaan,
b) mengidentifikasi pasar baru mana yang menarik untuk dimasuki,
c) mengetahui tingkat persaingan yang ada,
d) mengetahui apakah ada produk substitusi yang diminati konsumen,
e) mengetahui adanya kecenderungan perubahan perilaku konsumen,
f) mengetahui ada tidaknya kelangkaan bahan baku yang akan diolah menjadi bahan jadi, dan
g) mengetahui kemampuan perusahaan dalam memasuki pasar baru atau mengeluarkan produk baru, yaitu terkait dengan kemampuan perusahaan menyediakan modal, ketersediaan sumber daya manusia yang andal, dan dukungan teknologi.

4) Hal-hal yang perlu dianalisis dalam mengembangkan suatu strategi pemasaran, antara lain berikut ini.
a) Analisis situasi pasar saat ini.
b) Tingkat persaingan yang ada.
c) Peluang pasar yang dapat dimanfaatkan.
d) Sasaran penjualan yang ingin dicapai.
e) Masalah-masalah terkait pemasaran yang harus dipecahkan.
f) Anggaran yang disediakan oleh perusahaan.
g) Bentuk-bentuk pengendalian yang perlu diterapkan.

5) Berikut adalah beberapa kegiatan pemasaran.
a) Riset pemasaran.
b) Promosi dan iklan.
c) Kebijakan harga jual.
d) Manajemen penjualan.
e) Kinerja dan monitoring penjualan.
f) Distributor.
g) Layanan purna jual.

6) Lingkup audit manajemen fungsi pemasaran agar audit dapat mencapai sasaran meliputi:
a) keterkaitan dengan strategi perusahaan.
b) penyelenggaraan seluruh fungsi dan aktivitas manajemen pemasaran.
c) kepuasan para pelanggan perusahaan.

7) Manfaat dari audit manajemen fungsi pemasaran sebagai berikut.
a) Mengidentifikasi kontribusi dari fungsi pemasaran kepada organisasi.
b) Memperbaiki kelemahan manajemen pemasaran dalam suatu organisasi.
c) Mengungkapkan informasi yang dapat memberikan indikasi apakah dalam perusahaan terdapat masalah-masalah pemasaran yang serius dan harus segera ditangani.
d) Mengungkapkan informasi apakah fungsi pemasaran mampu menyelenggarakan berbagai fungsi dan kegiatan dengan tingkat efektivitas dan efisiensi yang tinggi.
e) Mengungkapkan informasi apakah fungsi pemasaran mampu mengikuti setiap perubahan dalam organisasi.

8) Karakteristik dari audit manajemen fungsi pemasaran, yaitu berikut ini.
a) Seluruh kegiatan audit manajemen fungsi pemasaran dalam suatu perusahaan diarahkan untuk meningkatkan efektivitas, efisiensi, dan ekonomisasi perusahaan secara keseluruhan.
b) Manajemen puncak sebagai pihak yang menentukan cakupan audit harus menentukan dari awal, tujuan dilakukannya audit manajemen fungsi pemasaran.
c) Fungsi pemasaran terkait dengan isu yang berorientasi masa depan, di mana sulit untuk mengukur hubungan antara kinerja saat ini dengan manfaat yang diduga akan diterima di masa depan. Oleh karena itu, audit manajemen fungsi pemasaran harus menyadari sifat dasar dari pemasaran dan berusaha mengidentifikasi praktik pengendalian yang baik dalam situasi pemasaran seperti itu.

9) Definisi audit pemasaran menurut Kotler adalah berikut ini. Audit pemasaran merupakan pengujian yang komprehensif, sistematis, independen dan periodik/berkala dari suatu perusahaan atau unit usahalingkungan pemasaran, tujuan, strategi, dan aktivitas dengan maksud untuk menentukan area masalah dan peluang serta merekomendasikan suatu rencana tindakan untuk memperbaiki kinerja perusahaan.

10) Audit manajemen fungsi pemasaran penting untuk dilakukan di perusahaan karena lingkungan yang dihadapi perusahaan terus dan cepat mengalami perubahan. Perubahan itu akan mempengaruhi kemampuan perusahaan dalam menjalankan kegiatan operasionalnya. Oleh karena itu, sangat perlu dilakukan audit manajemen fungsi pemasaran yang bertujuan untuk memastikan bahwa fungsi pemasaran telah menjalankan fungsinya dengan baik, efektif, dan efisien serta memberikan dukungan yang maksimal terhadap pencapaian tujuan perusahaan yang memungkinkan terwujudnya peningkatan efektivitas, efisiensi, dan ekonomisasi perusahaan.

Pilihlah satu jawaban yang paling tepat!

1) Pemasaran adalah hal yang amat mendasar sehingga tidak dapat dianggap sebagai fungsi sendiri. Pemasaran adalah cara memandang seluruh perusahaan dan hasil akhirnya, yaitu dari pandangan pelanggannya. Definisi pemasaran tersebut adalah definisi menurut ....

A. Warren J. Keegan
B. Peter Drucker
C. Phillip Kotler
D. Ray Corey

Jawaban
B. Peter Drucker.
Menurut Peter Drucker pemasaran adalah hal yang amat mendasar sehingga tidak dapat dianggap sebagai fungsi sendiri. Pemasaran adalah cara memandang seluruh perusahaan dan hasil akhirnya, yaitu dari pandangan pelanggannya.

2) Pernyataan berikut, manakah yang merupakan definisi pemasaran?

A. Proses penjualan kepada pihak lain yang membutuhkan.
B. Kegiatan yang diarahkan pada pemuasan kebutuhan atau keinginan pihak lain melalui penciptaan, penawaran, dan pertukaran.
C. Proses pengiklanan produk baru kepada pelanggan dan calon pelanggan.
D. Proses penetapan harga jual produk perusahaan.

Jawaban
B. Kegiatan yang diarahkan pada pemuasan kebutuhan atau keinginan pihak lain melalui penciptaan, penawaran, dan pertukaran.
Jawaban A, C, dan D salah karena merupakan bagian dari konsep pemasaran.

3) Makanan, pakaian, perlindungan keamanan, hak milik, dan harga diri merupakan contoh dari salah satu komponen konsep inti pemasaran, yaitu ....

A. kebutuhan
B. keinginan
C. pertukaran
D. produksi

Jawaban
A. Kebutuhan.
Kebutuhan: manusia membutuhkan makanan, pakaian, perlindungan, keamanan, hak milik, harga diri, dan beberapa hal lain untuk bisa hidup. Keinginan: hasrat akan pemuas tertentu dari kebutuhan. Produk: manusia memenuhi kebutuhan dan keinginannya dengan barang dan jasa. Produk adalah sesuatu yang dapat ditawarkan untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan. Pertukaran: pertukaran telah menjadi salah satu cara mendapatkan suatu produk untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan manusia.

4) Salah satu perbedaan kebutuhan dan keinginan adalah....

A. Keinginan bersifat universal, sedangkan kebutuhan bersifat situasional.
B. Kebutuhan bersifat universal, sedangkan keinginan bersifat situasional.
C. Kebutuhan merupakan bentuk dari keinginan.
D. Tidak terdapat perbedaan.

Jawaban
B. Kebutuhan bersifat universal, sedangkan keinginan bersifat situasional.
Jawaban A salah karena pernyataan terbalik, jawaban C salah karena pernyataan terbalik, yang benar adalah keinginan merupakan bentuk kebutuhan, jawaban D salah karena ada perbedaan antara kebutuhandan keinginan.

5) Tempat di mana pembeli dan penjual bertemu dan saling berinteraksi untuk melakukan pertukaran merupakan pengertian dari ....

A. pasar
B. pusat perbelanjaan
C. swalayan
D. toko serba ada

Jawaban
A. Pasar.
Jawaban B, C, dan D salah karena merupakan contoh dari apa yang disebut ‘pasar’ secara umum.

6) Salah satu kondisi yang harus dipenuhi untuk menciptakan pertukaran yang efektif, yaitu ....

A. minimal melibatkan 3 orang
B. masing-masing pihak memiliki sesuatu yang istimewa bagi pihak lain
C. masing-masing pihak hanya memiliki kebebasan untuk menyerahkan barang ke pihak lain
D. masing-masing pihak memiliki kebebasan untuk menerima atau menolak tawaran pihak lain

Jawaban
D. Masing-masing pihak memiliki kebebasan untuk menerima atau menolak tawaran pihak lain.
Pertukaran hanya akan berjalan efektif jika 5 kondisi berikut terpenuhi.
a) Paling sedikit melibatkan dua orang.
b) Masing-masing pihak memiliki sesuatu yang bernilai bagi pihak lain.
c) Masing-masing pihak dapat berkomunikasi dan menyerahkan barang.
d) Masing-masing pihak memiliki kebebasan untuk menerima atau menolak tawaran pihak lain.
e) Masing-masing pihak menginginkan dan bersedia berurusan dengan pihak lain.

7) Salah satu cara mendapatkan produk untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan manusia adalah ....

A. mengajukan permintaan
B. melakukan promosi
C. melakukan pertukaran
D. melakukan analisis pasar

Jawaban
C. Melakukan pertukaran.
Pertukaran merupakan salah satu cara untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan manusia.

8) Perusahaan harus selalu melakukan analisis peluang pasar dengan tepat, karena dapat bermanfaat dalam ....

A. mendukung pencapaian fokus utama perusahaan
B. merumuskan strategi perusahaan
C. mengidentifikasi pasar yang menarik untuk dimasuki
D. mengidentifikasi peluang mendapatkan modal tambahan

Jawaban
C. Mengidentifikasi pasar yang menarik untuk dimasuki.
Manfaat dari pelaksanaan analisis peluang pasar adalah berikut ini.
a) Mendukung pencapaian sasaran perusahaan.
b) Mengidentifikasi pasar mana yang menarik untuk dimasuki.
c) Mengetahui tingkat persaingan yang ada.
d) Mengetahui apakah ada produk substitusi yang diminati konsumen.
e) Mengetahui adanya kecenderungan perubahan perilaku konsumen.
f) Mengetahui ada tidaknya kelangkaan bahan baku yang akan diolah menjadi bahan jadi.
g) Mengetahui kemampuan perusahaan dalam memasuki pasar yang baru atau mengeluarkan produk baru, yaitu terkait dengan kemampuan perusahaan menyediakan modal, ketersediaan sumber daya manusia yang andal, dan dukungan teknologi.

9) Dalam proses pengembangan strategi pemasaran, salah satu hal yang perlu dianalisis adalah ....

A. tingkat persaingan yang ada
B. tingkat penawaran tenaga kerja
C. peluang di pasar modal
D. analisis situasi pasar masa lalu

Jawaban
A. Tingkat persaingan yang ada.
Jawaban B salah karena tidak terkait dengan fungsi pemasaran, tetapi terkait dengan fungsi sumber daya manusia, jawaban C salah karena bukan area pemasaran, dan jawaban D salah karena yang seharusnya dianalisis adalah situasi pasar saat ini.

10) Mengetahui apakah ada produk substitusi yang diminati konsumen, adalah manfaat dari ....

A. pengembangan strategi pemasaran
B. perencanaan program pemasaran
C. analisis peluang pasar
D. analisis tingkat persaingan

Jawaban
C. Analisis peluang pasar.
Mengetahui apakah ada produk substitusi yang diminati konsumen, adalah manfaat dari melakukan analisis peluang pasar (lihat jawaban soal no. 8 tentang manfaat analisis peluang pasar).

11) Audit manajemen fungsi pemasaran penting dilakukan karena ....

A. perubahan yang dihadapi perusahaan akan mempengaruhi kemampuan perusahaan menjalankan kegiatan operasionalnya, termasuk kegiatan pemasaran
B. perusahaan diharuskan melakukan audit manajemen fungsi pemasaran
C. perusahaan tidak ingin ketinggalan dengan perusahaan lain yang juga melakukan audit manajemen fungsi pemasaran
D. jawaban A dan C benar

Jawaban
A. Perubahan yang dihadapi perusahaan akan mempengaruhi kemampuan perusahaan menjalankan kegiatan operasionalnya, termasuk kegiatan pemasaran.
Jawaban B salah karena tidak ada peraturan yang mewajibkan perusahaan melakukan audit manajemen fungsi pemasaran, jawaban C salah karena perusahaan tidak melakukan audit manajemen fungsi pemasaran semata-mata karena perusahaan lain melakukannya, tetapi karena adanya perubahan yang dihadapi perusahaan yang akan mempengaruhi kemampuan perusahaan menjalankan kegiatan operasionalnya, termasuk kegiatan pemasaran.

12) Suatu penelaahan yang sistematis, kritikal, dan tidak memihak dari operasi pemasaran total: dari tujuan dasar dan kebijakan serta asumsiasumsi yang mendasari mereka dan juga metode, prosedur, personel, dan organisasi yang berlaku untuk mengimplementasikan kebijakan mencapai tujuan merupakan definisi audit pemasaran menurut ....

A. Grashof
B. Shuchman
C. Kotler
D. jawaban A dan B benar

Jawaban
B. Shuchman.
Menurut Shuchman (1950): audit pemasaran merupakan suatu penelaahan yang sistematis, kritikal, dan tidak memihak dari operasi pemasaran total: dari tujuan dasar dan kebijakan serta asumsiasumsi yang mendasari mereka dan juga metode, prosedur, personel, dan organisasi yang berlaku untuk mengimplementasikan kebijakan mencapai tujuan.

13) Dalam pelaksanaan audit manajemen fungsi pemasaran, informasi tentang keseimbangan penggunaan anggaran perusahaan dengan hasil yang dicapai merupakan informasi yang harus diperoleh auditor manajemen pada sasaran audit, yaitu ....

A. strategi pemasaran
B. organisasi bidang pemasaran
C. sistem pemasaran
D. lingkungan pemasaran

Jawaban
A. Strategi pemasaran.
Dalam pelaksanaan audit, informasi yang berkaitan dengan strategi pemasaran yang perlu diperoleh sebagai berikut.
a) Keberadaan strategi dasar pemasaran.
b) Ketepatan strategi dasar yang telah disusun.
c) Keseimbangan penggunaan anggaran perusahaan dengan hasil yang dicapai.
d) Penggunaan pendekatan alokasi sarana, daya, dan dana apakah sama rata atau bervariasi.
e) Cakupan strategi pemasaran apakah sudah meliputi mutu produk, motivasi tenaga penjual, layanan purnajual, fasilitas kredit, dan saluran distribusi.

14) Fungsi pemasaran terkait dengan isu yang berorientasi masa depan. Pernyataan tersebut memiliki arti ....

A. manfaat dari usaha pemasaran saat ini baru akan diterima di masa depan
B. biaya pemasaran baru akan terjadi di masa depan
C. penetapan strategi berfokus pada masa depan
D. pengukuran kinerja fungsi pemasaran hanya dapat diukur di masa depan

Jawaban
A. Manfaat dari usaha pemasaran saat ini baru akan diterima di masa depan.
Biaya untuk pemasaran dikeluarkan saat ini, tetapi manfaatnya baru akan diterima di masa depan. Penetapan strategi berfokus pada saat ini dan masa depan serta pengukuran kinerja fungsi pemasaran dapat diukur pada setiap periode.

15) Menurut Richard M.S Wilson dkk, salah satu langkah diagnostik utama yang mencakup penelaahan komponen individual dari bauran pemasaran adalah ....

A. sistem pemasaran
B. aktivitas pemasaran
C. lingkungan organisasi
D. strategi pemasaran

Jawaban
B. Aktivitas pemasaran.
Menurut Richard M.S Wilson, dkk, struktur audit pemasaran terdiri dari 3 langkah diagnostik utama yang salah satunya mencakup penelaahan terhadap aktivitas pemasaran yang mencakup suatu penelaahan komponen individual dari bauran pemasaran.

16) Salah satu contoh informasi yang berkaitan dengan faktor budaya dalam lingkungan pemasaran adalah ....

A. perubahan status sosial
B. ketersediaan bahan baku
C. pengendalian harga
D. kebijaksanaan pemerintah

Jawaban
A. Perubahan status sosial.
Jawaban B salah karena merupakan informasi yang berkaitan dengan faktor alam, jawaban C salah karena merupakan informasi yang berkaitan dengan faktor politik, jawaban D salah karena merupakan informasi yang berkaitan dengan faktor politik menyangkut kendala peraturan.

17) Berikut yang termasuk dalam fungsi dan aktivitas pemasaran adalah ....

A. penetapan harga
B. pembelian bahan baku
C. penyiapan mesin dan peralatan produksi
D. produksi barang

Jawaban
A. Penetapan harga.
Jawaban B, C, dan D salah karena bukan merupakan fungsi dan aktivitas pemasaran tetapi fungsi dan aktivitas produksi.

18) Pelaksanaan audit terhadap berbagai segi fungsi pemasaran bertujuan untuk ....

A. menilai apakah organisasi dikelola dengan pendekatan kesisteman atau tidak
B. menguji efektivitas dan pertanggungjawaban biaya dari berbagai tingkat pengeluaran pemasaran
C. menilai secara rinci dari setiap unsur bauran pemasaran
D. memastikan cakupan strategi pemasaran apakah sudah meliputi mutu produk, motivasi tenaga penjual, layanan purnajual, fasilitas kredit, dan sasaran distribusi

Jawaban
C. Menilai secara rinci dari setiap unsur bauran pemasaran.
Jawaban A salah karena merupakan tujuan pelaksanaan audit terhadap organisasi pemasaran, jawaban B salah karena merupakan tujuan pelaksanaan audit terhadap produktivitas pemasaran, dan jawaban D salah karena merupakan manfaat informasi dalam pelaksanaan audit terhadap strategi pemasaran.

19) Menurut Grashof, auditor manajemen memutuskan cakupan yang tepat dan fokus dari audit pada salah satu langkah audit pemasaran, yaitu ….

A. pengumpulan informasi
B. analisis informasi
C. aktivitas pra-audit
D. formulasi dan rekomendasi

Jawaban
C. Aktivitas pra-audit.
Salah satu langkah audit manajemen fungsi pemasaran adalah aktivitas pra-audit (pre-audit activities), yaitu auditor manajemen memutuskan cakupan yang tepat dan fokus dari audit.

20) Jika perusahaan melakukan proyek penelitian pemasaran maka pertanyaan yang menjadi perhatian utama auditor manajemen dari hasil proyek tersebut adalah ....

A. Apakah terdapat laporan proyek penelitiannya?
B. Apakah hasilnya menunjukkan semua keadaan di perusahaan berjalan sebagaimana mestinya?
C. Apakah telah diambil tindakan perbaikan berdasarkan hasil penelitian tersebut?
D. Apakah di dalam laporan penelitian terdapat rekomendasi perbaikan?

Jawaban
C. Apakah telah diambil tindakan perbaikan berdasarkan hasil penelitian tersebut?
Yang paling penting dari hasil proyek penelitian pemasaran adalah apakah telah diambil tindakan perbaikan sebagaimana direkomendasikan dari hasil penelitian.


Soal Latihan Ujian UT Universitas Terbuka EKSI4413 Audit Manajemen Modul 4 Beserta Kunci Jawaban 4.5 5 Bank soal UT Tuesday, December 19, 2023 Soal Latihan Ujian UT Universitas Terbuka EKSI4413 Audit Manajemen Modul 4 Beserta Kunci Jawaban Soal Latihan Ujian UT Universitas Terbuka EKSI4413 Audit Manajemen Modul 4 Beserta Kunci Jawaban Pertanyaan Essay 1) Jelaskan definisi pemas...



No comments:

Post a Comment