Latihan Soal Ujian UT ESPA4227 Ekonomi Moneter
![]() |
| Latihan Soal Ujian UT ESPA4227 Ekonomi Moneter |
Pilihlah satu jawaban yang paling tepat!
1) Badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkannya kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan atau bentuk-bentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup rakyat banyak merupakan definisi dari ....
A. bank
B. bank syariah
C. lembaga keuangan bukan bank
D. bank sentral
Jawaban : A. bank
Undang-Undang RI Nomor 10 Tahun 1998 tanggal 10 November 1998 tentang Perbankan, mendefinisikan bank sebagai badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkannya kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan atau bentukbentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup rakyat banyak. Berdasarkan pengertian di atas, bank merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang keuangan, artinya aktivitas perbankan selalu berkaitan dalam bidang keuangan.
Undang-Undang RI Nomor 10 Tahun 1998 tanggal 10 November 1998 tentang Perbankan, mendefinisikan bank sebagai badan usaha yang menghimpun dana dari masyarakat dalam bentuk simpanan dan menyalurkannya kepada masyarakat dalam bentuk kredit dan atau bentukbentuk lainnya dalam rangka meningkatkan taraf hidup rakyat banyak. Berdasarkan pengertian di atas, bank merupakan perusahaan yang bergerak dalam bidang keuangan, artinya aktivitas perbankan selalu berkaitan dalam bidang keuangan.
2) Bank memiliki beberapa fungsi antara lain ....
A. mencetak uang kartal
B. menyediakan dana pensiun
C. menghimpun dana simpanan masyarakat
D. mengatur mekanisme moneter di Indonesia
Jawaban : C. menghimpun dana simpanan masyarakat
Bank umum memiliki beberapa fungsi antara lain:
a) penciptaan uang. Uang yang diciptakan bank umum adalah uang giral, yaitu alat pembayaran lewat mekanisme pemindahbukuan (kliring);
b) mendukung kelancaran mekanisme pembayaran;
c) penghimpunan dana simpanan masyarakat;
d) mendukung kelancaran transaksi internasional;
e) penyimpanan barang-barang berharga;
f) pemberian jasa-jasa lainnya.
Bank umum memiliki beberapa fungsi antara lain:
a) penciptaan uang. Uang yang diciptakan bank umum adalah uang giral, yaitu alat pembayaran lewat mekanisme pemindahbukuan (kliring);
b) mendukung kelancaran mekanisme pembayaran;
c) penghimpunan dana simpanan masyarakat;
d) mendukung kelancaran transaksi internasional;
e) penyimpanan barang-barang berharga;
f) pemberian jasa-jasa lainnya.
3) Uang yang diciptakan oleh bank umum adalah uang ....
A. kartal
B. giral
C. logam
D. kertas
Jawaban : B. giral
Uang yang diciptakan bank umum adalah uang giral, yaitu alat pembayaran lewat mekanisme pemindahbukuan (kliring)
Uang yang diciptakan bank umum adalah uang giral, yaitu alat pembayaran lewat mekanisme pemindahbukuan (kliring)
4) Salah satu prinsip kegiatan BPR dibatasi pada hanya dapat melakukan kegiatan usaha ....
A. mencetak uang kartal
B. mencetak uang giral
C. berdasarkan prinsip syariah
D. menghimpun dana pensiun
Jawaban : C. berdasarkan prinsip syariah
prinsip kegiatan BPR dibatasi pada hanya dapat melakukan kegiatan usaha bank konvensional atau berdasarkan prinsip syariah.
prinsip kegiatan BPR dibatasi pada hanya dapat melakukan kegiatan usaha bank konvensional atau berdasarkan prinsip syariah.
5) Keunggulan bank umum dibanding bank perkreditan rakyat adalah ....
A. menganut dual system
B. hanya berprinsip konvensional
C. kegiatannya berprinsip syariah
D. diperbolehkan mencetak uang kartal
Jawaban : A. menganut dual system
Perbedaan utama bank umum dan BPR adalah dalam hal kegiatan operasionalnya. BPR tidak dapat menciptakan uang giral, dan memiliki jangkauan dan kegiatan operasional yang terbatas. Selanjutnya, dalam kegiatan usahanya dianut dual bank system, yaitu bank umum dapat melaksanakan kegiatan usaha bank konvensional dan atau berdasarkan prinsip syariah
Perbedaan utama bank umum dan BPR adalah dalam hal kegiatan operasionalnya. BPR tidak dapat menciptakan uang giral, dan memiliki jangkauan dan kegiatan operasional yang terbatas. Selanjutnya, dalam kegiatan usahanya dianut dual bank system, yaitu bank umum dapat melaksanakan kegiatan usaha bank konvensional dan atau berdasarkan prinsip syariah
6) Badan usaha yang melakukan kegiatan di bidang keuangan yang menghimpun dana dengan mengeluarkan kertas berharga dan menyalurkannya untuk membiayai investasi perusahaan adalah ....
A. Bank
B. Lembaga Keuangan Bukan Bank
C. Bank sentral
D. Lembaga penjaminan
Jawaban : B. Lembaga Keuangan Bukan Bank
Lembaga Keuangan Bukan Bank menurut ketentuan ini adalah badan usaha yang melakukan kegiatan di bidang keuangan yang menghimpun dana dengan mengeluarkan kertas berharga dan menyalurkannya untuk membiayai investasi perusahaan. LKBB tidak diperbolehkan menerima dana dari masyarakat dalam bentuk giro, tabungan, dan deposito.
Lembaga Keuangan Bukan Bank menurut ketentuan ini adalah badan usaha yang melakukan kegiatan di bidang keuangan yang menghimpun dana dengan mengeluarkan kertas berharga dan menyalurkannya untuk membiayai investasi perusahaan. LKBB tidak diperbolehkan menerima dana dari masyarakat dalam bentuk giro, tabungan, dan deposito.
7) Lembaga keuangan yang kegiatan utamanya memberikan kredit jangka menengah dan jangka panjang adalah lembaga ....
A. pembiayaan pembangunan
B. leasing
C. sewa guna usaha
D. perantara penerbitan
Jawaban : A. pembiayaan pembangunan
lembaga pembiayaan pembangunan (development type), yaitu lembaga keuangan yang kegiatan utamanya memberikan kredit jangka menengah dan jangka panjang
lembaga pembiayaan pembangunan (development type), yaitu lembaga keuangan yang kegiatan utamanya memberikan kredit jangka menengah dan jangka panjang
8) Badan hukum yang mengelola dan menjalankan program yang menjanjikan manfaat pensiun adalah ....
A. dana pensiun
B. modal ventura
C. leasing
D. lembaga penjamin
Jawaban : A. dana pensiun
Dana pensiun (pension funds) adalah badan hukum yang mengelola dan menjalankan program yang menjanjikan manfaat pensiun. Dana pensiun diatur dalam Undang-Undang Nomor. 11 Tahun 1992. Penyelenggaraan suatu program pensiun oleh pemberi kerja bersifat sukarela, artinya didasarkan pada asas kebebasan untuk membentuk atau tidak membentuk.
Dana pensiun (pension funds) adalah badan hukum yang mengelola dan menjalankan program yang menjanjikan manfaat pensiun. Dana pensiun diatur dalam Undang-Undang Nomor. 11 Tahun 1992. Penyelenggaraan suatu program pensiun oleh pemberi kerja bersifat sukarela, artinya didasarkan pada asas kebebasan untuk membentuk atau tidak membentuk.
9) Suatu jasa yang diberikan oleh perusahaan asuransi dalam penanggulangan risiko yang dikaitkan dengan jiwa atau meninggalnya seseorang yang dipertanggungkan dikenal dengan sebutan asuransi ....
A. pendidikan
B. kebakaran
C. jiwa
D. kecelakaan
Jawaban : C. jiwa
Asuransi jiwa adalah suatu jasa yang diberikan oleh perusahaan asuransi dalam penanggulangan risiko yang dikaitkan dengan jiwa atau meninggalnya seseorang yang dipertanggungkan.
Asuransi jiwa adalah suatu jasa yang diberikan oleh perusahaan asuransi dalam penanggulangan risiko yang dikaitkan dengan jiwa atau meninggalnya seseorang yang dipertanggungkan.
10) Lembaga yang menyalurkan pinjaman dengan pengikatan cara diagunkan yang telah dikenal sejak pemerintahan Hindia Belanda adalah ....
A. pegadaian
B. anjak piutang
C. asuransi
D. dana pensiun
Jawaban : A. pegadaian
Pegadaian merupakan lembaga yang menyalurkan pinjaman dengan pengikatan cara gadai yang telah dikenal sejak pemerintahan Hindia Belanda. Dasar hukum pegadaian telah beberapa kali mengalami perubahan terakhir dengan peraturan pemerintah Nomor 10 tahun 1990 yang sebelumnya berupa perusahaan jawatan. Tugas pokok Perum pegadaian ini adalah untuk menjembatani kebutuhan dana masyarakat dengan memberi uang pinjaman berdasarkan hukum gadai.
Pegadaian merupakan lembaga yang menyalurkan pinjaman dengan pengikatan cara gadai yang telah dikenal sejak pemerintahan Hindia Belanda. Dasar hukum pegadaian telah beberapa kali mengalami perubahan terakhir dengan peraturan pemerintah Nomor 10 tahun 1990 yang sebelumnya berupa perusahaan jawatan. Tugas pokok Perum pegadaian ini adalah untuk menjembatani kebutuhan dana masyarakat dengan memberi uang pinjaman berdasarkan hukum gadai.

No comments:
Post a Comment